Posted by : Edi Sumarno Wednesday, 5 November 2014

Komputer Apple pertama bekas Steve Jobs akan dilelang, harganya?boleh berjaya dengan komputer Machintos atau Mac buatan mereka, tetapi komputer Apple jadul pun masih menjadi buruan. Harganya pun bisa ratusan kali lipat lebih mahal dari Mac saat ini.
Sebuah komputer Apple yang diklaim menjadi komputer bekas Steve Jobs akan dilelang bukan depan di New York. Tak tanggung-tanggung, komputer jadul tersebut bisa mulai dijual di harga Rp 7 miliar lebih! Apa yang membuat harga dari komputer bernama 'Apple-1' itu sangat mahal?
Menurut balai lelang Cristie, Apple-1 yang akan dilelang pada tanggal 11 Desember nanti adalah satu-satunya komputer pertama Apple yang langsung dijual oleh Steve Jobs lewat garasi orang tuanya di California. Harga awal yang mencapai 7 miliar tersebut juga menjadi harga pre-sale tertinggi dari jajaran komputer Apple-1 yang pernah terjual, Phys.org (03/10).
Komputer Apple-1 sendiri dikenal sebagai personal computer (PC) rakitan pertama yang pernah dijual. Oleh sebab itu, banyak kolektor yang menilainya sebagai benda bersejarah yang menandai dimulainya era komputer.
Sebelumnya, sebuah Apple-1 yang dirakit oleh Steve Wozniak lebih dulu laku bulan lalu di harga yang sangat tinggi, hingga Rp 10 miliar! Bukan tidak mungkin bila Apple-1 milik Steve Jobs tersebut akan mencatatkan rekor baru sebagai komputer termahal yang pernah dijual dalam sejarah.

- Copyright © Edis Blog - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -